Cover Warta Jemaat 21 Juni 2009

1377 / WG / VI / 2009
Minggu, 21 Juni 2009
Tahun XL

“Dan bukan hanya itu saja. Kita malah bermegah juga dalam kesengsaraan kita, karena kita tahu, bahwa kesengsaraan itu menimbulkan ketekunan dan ketekunan menimbulkan tahan uji dan tahan uji menimbulkan pengharapan”.(Roma 5:3-4)

BERKAT DI BALIK TANTANGAN

Salah satu hal yang menguatkan iman saya adalah; orang yang dahulu mempunyai keraguan akan kebaikan Allah tetapi akhirnya percaya. Adalah seorang wanita muda yang pernah saya jumpai, mengalami tubuh yang cacat dan ia seialu tersiksa oleh rasa sakitnya. Pada puncaknya seorang dokter bertanya: "mengapa kau seialu bersukacita dalam penyakitmu, sedangkan aku yang hidup lebih baik justru seringkali menggerutu?", Dengan senyum simpul wanita muda itu menengadah dan berkata: "Saya mempunyai suatu rahasia". "Apa itu?" tanya dokter. Wanita itu menjawab: "Allah adalah kasih dan mengasihi saya".
Firman Tuhan memberikan prinsip bagaimana orang Kristen bisa menikmati berkat di balik tantangan. Rasul Paulus melukiskan jenjang tangga "BERKAT DI BALIK TANTANGAN" yang harus dilewati para pengikut Kristus untuk keluar dari lembah penderitaan ke tempat ketinggian yang cerah yaitu dengan bermegah dalam kesengsaraan yang menimbulkan ketekunan dan ketekunan menimbulkan tahan uji dan tahan uji menimbulkan pengharapan ( Roma 5: 3-4).
Profesor Paul Tillich pernah berkata: "Mereka yang telah terjun ke lembah-lembah yang terdalam dalam hidup ini lebih yakin akan puncak ketinggiannya yang mulia". Bagi orang percaya, jurang penderitaan yang dalam adalah "pintu" untuk memperoleh berkat. Tantangan dan penderitaan yang ditahan bersama dengan Allah membawa kepada penemuan kebenaran hidup yang lebih mendalam, Allah membawa manusia ke dalam air yang dalam, bukan untuk menenggelamkan melainkan supaya kita dapat bermegah di dalam YESUS KRISTUS.
Bagaimana dengan hidup saudara hari ini? Adakah melewati lembah penderitaan, lembah kesengsaraan, lembah sakit penyakit, lembah tantangan hidup dengan tetap penuh sukacita dalam Kristus? Jikalau kita mampu melewati semuanya, maka kita akan memperoleh berkat surgawi yang Allah sediakan bagi hidup kita. ( A ).

TANTANGAN MERUPAKAN BATU UJIAN UNTUK MEMPEROLEH BERKAT.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar